Usaha Modal Minim

Siapa sih yang nggak mau usaha modal minim tapi hasilnya untung lumayan? Untuk kalian yang sedang duduk di bangku sekolahan ataupun kuliahan, selamat!! kalian harus bersyukur menemukan tulisan ini. Untuk kalian yang masih belum bekerja, alias nganggur juga saya ucapkan selamat, karena sebentar lagi kalian akan membaca dengan kepala kalian sendiri bahwa ternyata ada loh usaha kecil yang modal minim tapi hasilnya maksimal.

Usaha Modal Minim Namun Untung Lumayan

Kalau kalian menggangap tulisan ini berlebihan, mari saya ajak kalian berfikir sejenak. Mengutip dari kata-kata Mak Erot, yang kurang lebih tulisanya seperti ini. ” Segela sesuatu yang besar, dulunya berasal dari sesuatu yang kecil “. Nah dari situlah harusnya Anda harus percaya dan mencoba dari sesuatu yang kecil, terlihat sepele, tetapi jika dijalankan tentu ada hasilnya, bahkan lumayan.

Disini saya akan membagikan kepada kalian mengenai apa-apa saja yang sangat amat mungkin untuk dilakukan sebagai sampingan ataupun sumber yang bisa kalian Andalankan sebagai penghasilan. Oke mungkin belum sebanyak puluhan juta, tapi paling tidak kalian dapat pemasukan dari situ.

1. Jualan Pulsa dan Kuota Internet

Ya! Anda tidak salah dengar, meskipun kelihatanya sepele dan gampang, tapi dari jualan pulsa ini bisa untung 600-1000 per transaksi. Mengapa saya tau? karena saya dan adik saya pun berjualan pulsa. Selain pulsa, kalian juga bisa berjualan hal-hal yang masih berkaitan dengan pulsa. Apa itu? Yaak! kuota.

Baca Juga : Cara Menjadi Agen Pulsa

Jualan kuota internet juga bisa menjadi sumber penghasilan pendukung kalian. Caranya tidak serumit yang kalian bayangkan, karena hanya butuh modal deposit pulsa dan HP Android. HP andorid ini nantinya untuk menginstal aplikasi jualan pulsa dan kuota. Ada banyak di playstore, silahkan dipilih mana menurut kalian yang paling mudah dan murah.

2. Cetak Foto Polaroid dan Foto Lainya

Apaan tuh foto polaroid? foto yang masih hits sampai sekarang ini adalah foto polaroid. Ini juga salah satu usaha yang modal minim hasil maksimal. Butuh keahlian edit foto memang, tapi saya rasa sekarang sudah ada internet. Kalian bisa belajar cara edit dan buat foto polaroid di youtube.

cetak polaroid

Adik saya sendiri pun sampai saat ini sering keteteran untuk melayani orderan polaroid untuk area Purwokerto dan Sekitarnya, juga terkadang ada yang membelinya dari luar kota. Berapa untungnya? yang jelas, lumayan. Kalian bisa promosikan di instagram atau di facebook, dan mencetaknya di tempat cetak foto di daerah kalian tinggal.

3. Cetak Undangan Murah dan Undangan Custom

Masih berkaitan dengan cetak mencetak, yaitu cetak undangan. Disini ada dua pilihan, yaitu undangan murah yang templatenya sudah disediakan dan undangan custom yang desainya tentu sesuai pesanan. Tidak terbatas pada undangan nikah dan khitanan, tetapi juga bisa berupa kartu ucapan syukuran, kartu ucapan aqiqah dll.

Untuk pemula, saran saya sebaiknya kalian memulai dari cetak undangan yang sudah ada templatenya. Bisa dari download di internet, ataupun membeli file desain undangan yang tinggal kalian edit sedikit bagian nama dan acaranya.

4. Pembayaran Online Apa Saja

Untuk menjalankan usaha ini kalian hanya membutuhkan HP Android dan M-banking ataupun GoPay yang nantinya digunakan untuk topup saldo dan untuk transaksi pembayaran online. Modalnya pun cukup dari 100-300 ribu saja untuk top up saldo, yang nantinya digunakan sebagai alat pembayaran.

Salah satu aplikasi andorid yang saya rekomendasikan Adalah kioser, bisa Kalian dowload di playstore. Kioser cukup lengkap untuk pilihan pembayaran onlinenya, dan gratis.

Pembayaran online apa saja? Apa saja yang bisa dibayar secara online, misalnya saja tagihan PDAM, token listrik, pembayaran BPJS, pembayaran internet dan yang lainya.

Saya yakin, masih banyak peluang usaha kecil yang lainya, akan tetapi 4 contoh usaha diatas sangat amat mungkin untuk kalian eksekusi dengan segera, hanya dengan modal uang beberapa ratus ribu, HP andorid, dan M-banking. Tidak perlu malu dan banyak alasan, silahkan dicoba saja dulu dan promosikan lewat media sosial seperti instagram dan facebook.

5. Program Affiliate Marketing

Bagi Anda yang mempunyai blog ataupun website yang banyak dikunjungi visitor, tidak ada salahnya untuk menambah pundi-pundi penghasilan Anda melalui program affiliate marketing. Ada banyak program afiliasi, baik khusus Indonesia maupun global (dunia).

Rekomendasi yang patut untuk Anda coba, salah satunya adalah  dr.cash dari negara Hong Kong. Dengan fokus utama di kategori kesehatan dan kecantikan (health & beauty).  Bagi Anda yang mempunyai blog ataupun channel YouTube seputar kesehatan, kecantikan, fashion, review produk kesahatan dan kecantikan, tentu ini kabar baik.

Untuk masalah pembayaran sendiri, Anda tidak perlu khawatir, karena minimal pembayarannya adalah $50 lewat paypal dan paxum, atau sekitar $1500 jika melalui bank transfer.  Jika kurang, dari angka yang tadi disebutkan, maka dikenai charge sebesar 3 persen dari pembayaran.

Note :

Postingan ini akan terus di update, seiring dengan pengetahuan ataupun pengalaman admin blog ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like
Cat Mobil Paling Bagus
Selengkapnya

Cat Mobil Paling Bagus

Cat Mobil Paling Bagus – Selain desain mobil, permainan cat juga memegang peranan penting untuk mempercantik tampilan mobil.…