Bahaya Hujan Asam – Hujan merupakan peristiwa alami yang membawa banyak manfaat bagi kehidupan di bumi, namun bagaimana jika hujan tersebut bersifat asam? mungkin Anda pernah mendengar istilah hujan asam tersebut.
Hujan asam ini dapat terjadi secara alami seperti terjadinya bencana alam gunung meletus yang membawa material yang dikandungnya ke angkasa. Selain itu faktor terbesar terjadinya hujan asam adalah karena pencemaran atau polusi yang disebabkan manusia.
Memprediksi hujan akan terjadi memang dapat dilakukan menggunakan bantuan alat seperti satelit dan weather station atau alat pengukur cuaca, namun sulit untuk mengetahui apakah hujan tersebut bersifat asam atau tidak.
Hujan asam ini akan memberikan banyak dampak buruk terhadap berbagai aspek tidak hanya kehidupan saja, berikut adalah bahaya hujan asam :
1. Degradasi Tanah
Terjadinya hujan asam akan berpengaruh terhadap proses biologi dan kimiawi tanah. Aktivitas biologis mikroba dan komposisi kimia pada tanah akan rusak karena hujan asam. Apabila air dari hujan asam ini meresap ke tanah maka tentu akan merupah pH tanah dan membalikkan aktivitas kimia serta biologi tanah. Mikroorganisme di dalam tanah yang tidak bisa beradaptasi dengan keasaman yang meningkat tentu akan mati serta menurunnya tingkat kesuburan tanah. Hal ini dapat Anda uji menggunakan alat uji kesuburan tanah menggunakan soil pH meter.
2. Kerusakan Pohon dan Vegetasi
Hujan asam akan melarutkan nutrisi penting yang dibutuhkan pohon dan juga membuang banyak aluminium pada tanah yang ada di sekitar pohon tersebut. Hal tersebut akan membuat pohon tidak dapat mengambil air, karenanya pohon dan vegetasi lain akan rentan terhadap serangan penyakit dan hama. Kemudian manusia juga akan terkena dampaknya secara tidak langsung.
3. Dampak pada Kehidupan di Air
Air hujan yang masuk ke badan air juga akan menyebabkan pH air turun. Bila pH air turun hingga 5 pH saja maka banyak telur ikan tidak dapat menetas karena keasaman menyebabkan biota air sulit bertahan hidup lama dan menyebabkan ikan, tumbuhan, serangga, serta bentuk kehidupan akuatik lain bisa mati.
4. Efek Kesehatan
Dampak hujan asam memang tidak terkena pada manusia secara langsung, namun endapan kering di udara yang terbentuk dari hujan asam akan memberikan dampak buruk. Masalah kesehatan seperti sesak nafas akan dialami manusia khususnya anak – anak.
Mungkin sakit yang biasa dianggap ringan seperti sakit kepala, iritasi hidung, tenggorokan dan mata, namun beberapa tingkat asam yang intensif bisa berkembang menjadi masalah jantung dan paru – paru. Hal ini karena air yang bertambah asam bila dikonsumsi dalam jumlah banyak dan sering akan menyebabkan penyakit yang lebih parah seperti kerusakan otak, gangguan jantung dan paru – paru hingga kanker.
5. Efek Korosif
Selain benda hidup, benda mati seperti logam dan batu juga akan terpengaruh karena hujan asam, hal ini akan menyebabkan bangunan akan menjadi lapuk, logam akan mengalami korosi dan cat akan terkelupas. Struktur bangunan yang terbuat dari marmer dan batu kapur juga akan terpengaruh. Bangunan, batu nisan, patung, dan monumen bisa rusak. Selain itu, logam seperti baja, perunggu, dan tembaga juga akan berkarat.